Posted by All About Beauty
Walau terlihat mudah, ternyata masih banyak yang melakukan kesalahan saat mencuci wajah. Mencuci wajah merupakan aktivitas yang sering kita lakukan. Dengan mencucinya kita anggap untuk dapat menghilangkan kotoran yang menempel di wajah. Tapi jika kita terlalu sering mencucinya, itu akan menambah masalah pada wajah seperti wajah yang kering dan berminyak. Yuk, cari tahu cara yang tepat di sini.
1. Mencuci terlalu sering
Rajin mencuci wajah tidak berarti bebas dari masalah. Bahkan, jika
terlalu sering kulit menjadi kering dan kehilangan kelembapan alaminya.
Wajah juga akan terlihat kusam, mudah berkerut, dan muncul garis halus.
Jika hanya beraktivitas di dalam ruangan, hindari mencuci wajah terlalu
sering. Idealnya, mencuci wajah dilakukan di pagi hari sebelum
beraktivitas dan malam hari setelah selesai beraktivitas. Menurut dr.
Riri Elmarina, M.Kes, mencuci wajah cukup 2 kali sehari. Saat melakukan
aktivitas outdoor atau berolahraga, boleh mencuci wajah lebih dari 2
kali sehari.
2. Lupa membersihkan tangan
Tanpa sadar
ketika mencuci wajah kita lupa memperhatikan kebersihan tangan. Telapak
tangan merupakan salah satu tempat bersarangnya banyak bakteri karena
sering menyentuh berbagai macam benda. Jika mencuci wajah dengan tangan
kotor, otomatis bakteri juga melekat pada wajah. Hal inilah yang
biasanya memicu timbulnya jerawat.
3. Membasuh dengan air panas
Mitos mengatakan bahwa membasuh dengan air hangat dapat membuka pori
kulit sehingga dapat membersihkan lebih dalam. Perawatan diakhiri dengan
membilas wajah dengan air dingin untuk menutup pori.
Faktanya, pori
tidak dengan mudah terbuka dan tertutup. Penggunaan air dengan suhu
panas yang tinggi justru menyebabkan kulit lebih kering, kasar, bahkan
terbakar. “Sebaiknya gunakan air dengan suhu ruang yang normal, yaitu
sekitar 25o C,” saran dr. Riri.
4. Hanya mengandalkan Facial wipes
Facial wipes atau tisu wajah merupakan solusi praktis untuk
membersihkan wajah saat bepergian. “Perlu diingat, fungsi facial wipes
hanya untuk menghapus riasan, tapi tidak membersihkan dan menutrisi
kulit,” jelas dr. Riri.
Jadi, mencuci wajah setelah beraktivitas
wajib dilakukan, apalagi jika make up masih melekat di wajah. Lakukan
tahapan pembersihan yang tepat, yaitu dimulai dengan make up remover,
susu pembersih, sabun pembersih wajah, dan face toner.
5. Salah menggunakan scrub
Tidak semua masalah kulit dapat diatasi dengan eksfoliasi. Kondisi
kulit yang sedang berjerawat justru akan makin meradang jika
dieksfoliasi. Begitu juga dengan kulit yang kering, justru akan membuat
kulit teriritasi dan kemerahan.
Lebih baik gunakan scrub pada saat
kulit dalam keadaan normal, tidak iritasi dan berjerawat. Lakukan pada
malam hari ketika kulit sedang melakukan proses regenerasi sel. Cukup
lakukan seminggu
sekali.
Demikianlah arikel tentang " 5 Kesalahan Dalam Mencuci Wajah " semoga bermanfaat.